Friday 3 December 2010

Media Penyimpanan

Ruang penyimpanan dibagi menjadi dua, yaitu ruang penyimpanan tetap (fixed storage) dan penyimpanan yang dapat dilepas (Removable Storage).

1.       Ruang Penyimpanan Tetap
Ruang penyimpanan tetap merupakan ruang penyimpanan yang terdapat pada computer.
Contoh: Harddisk

Harddisk adalah sebuah komponen perangkat keras yang menyimpan data sekunder dan berisi piringan magnetis yang disebut platter.
                                          Gambar Media Penyimpanan Harddisk

2.       Media Penyimpanan yang dapat dilepas
Merupakan media penyimpanan di luar computer yang dihubungkan melalui media penghubung tertentu.  Media penyimpanan ini dapat dilepas dari satu computer dan dapat dipasangkan ke computer lain.
Contoh:
Flashdisk dihubungkan dengan USB, CD-R dihubungkan dengan menggunakan CD-Drive, Floppy disk dihubungkan dengan Floppy disk drive.

a.     Floppy disk (Disket)
adalah sebuah perangkat penyimpanan data yang terdiri dari sebuah medium penyimpanan magnetis bulat yang tipis dan lentur dan dilapisi lapisan plastik berbentuk persegi.Disket mempunyai ukuran penyimpanan yang kecil, yaitu 1,44 Mb. Oleh Karena itu disket sudah jarang digunakan oleh kebanyakan orang. 
 
b.      CD-Rom
adalah sebuah kepingan dari jenis piringan optik (optical disc) yang dapat menyimpan data. Ukuran data yang dapat disimpan saat ini bisa mencapai 700Mb atau 700 juta byte

c.      DVD
sejenis cakram optis yang dapat digunakan untuk menyimpan data, termasuk film dengan kualitas video dan audio yang lebih baik dari kualitas VCD
Kapasitas DVD standar adalah 4,7 GB. Sedangkan kapasitas maksimalnya adalah 18,7 GB.
                                         
d.      Flash Drive
Istilah awamnya, dia adalah suatu bentuk dari chip memori yang dapat ditulis, tidak seperti chip memori akses acak, dan memegang datanya tanpa membutuhkan penyediaan listrik. Memori ini biasanya digunakan dalam kartu memori, drive flash USB, pemutar MP3, kamera digital, dan ponsel.



Artikel Terkait

No comments:

Post a Comment